Legam

Aku lelah bicara tentang cinta
Untuk setiap kata yang berujung derita
Untuk setiap pelukan berbalik kesepian
Untuk jemari yang meraba batu di kepala

Aku lelah bicara tentang rindu
Untuk setiap waktu yang penuh ragu
Untuk jalan terjal jauh dari yang dituju
Untuk sebuah mufakat berubah peluru

Menembus dadaku
Merobek jantungku
Mengoyak hatiku
Membakar darahku
Aku diambang batas

Aku lelah mendengar bunyi
Untuk kegelapan jiwa yang sembunyi
Untuk amarah yang berakhir sunyi
Untuk luka terakhir legam terpatri

Menembus dadaku
Merobek jantungku
Mengoyak hatiku
Membakar darahku
Aku diambang batas

Aku lelah selelah lelahnya
Aku rindu serindu rindunya
Aku cinta secinta cintanya
Aku mati semati matinya

Aku lelah selelah lelahnya
Aku rindu serindu rindunya
Aku cinta secinta cintanya
Aku mati semati matinya



Credits
Writer(s): Dadang Pranoto
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link