Monolog Senja

Saatnya kusadarkanmu
Dari semua rasa halu
Biarkan kubebaskanmu
Dari penjara masa lalu

Nada untuk asa hapus sinopsis akan derita
Kaulah tempatku bersinggah di antara banyak berita
Gita, cita-cita, hidup berwarna tanpa tinta
Cerita cinta kita lebih indah dari Kahitna

Jejak langkah tertulis menjadi buku acuan
Kita saling bertautan bagai pensil butuh rautan
Mengukir tambatan hati bernaung sonder tanda
Tanpa perhitungan dua imajiner berbagi canda

Biarkan kucerahkan senyumanmu yang kelabu
Izinkan ku berlayar ke jiwamu 'tuk berlabuh
Kita tak bisa dipisahkan macam sepasang sepatu
Dan aku tak naif karena kamu cuma satu

Coba berdialog namun tanpa suara
Semesta mendengar saat hati berkata
Mempertemukan dua arus yang berbeda
Dua hati di dalam satu dunia

Mungkin dulu aku salah tak membingkai potret hati
Biarkan ia lelah menunggu tanpa mengejar yang pasti
Kini kubaca tempo dengan cepat agar tidak telat, tepat
Aku tak perlu gps sebab rasa ini padamu tak mungkin tersesat

Batin kita terikat kuat tanpa tali tak mungkin putus
Jalan tak selalu mulus, aku bukan dewa, aku bisa merasa pupus
Mungkin aku cuek macam lupus, tapi penuh perhitungan kalkulus
Kerjakan semua ujian demi lulus untuk menjadi teman hidupmu yang tulus

Kadang kita tak sejalan tapi tetap berjalan
Alaskan logika tanpa sebuah landasan alasan, lewati semua hambatan
Perasaan kita saling terhubung tanpa ada jembatan
Jika kamu penuh pertanyaan maka akulah sang jawaban
Kau 'kan menuai masa depan karena yang kutanam adalah harapan

Aku bawa bunga tapi bukan riba, semoga engkau bangga
Aku enggan terlelap dan aku sadar ingin bangun rumah tangga
Cincin ini akan berbicara melebihi semua bakat
Tak butuh payung untuk bisa teduhkan jiwamu saat proses akad

Coba berdialog namun tanpa suara
Semesta mendengar saat hati berkata
Mempertemukan dua arus yang berbeda
Dua hati di dalam satu dunia

Coba berdialog namun tanpa suara
Semesta mendengar saat hati berkata
Mempertemukan dua arus yang berbeda
Dua hati di dalam satu dunia



Credits
Writer(s): Maulana Rizky Aulia, Muhammad Zulfikar
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link