Nusantara Merindukanmu

Ku awali pagi ini
Dengan seduhan kopi
Sejuk indah alamku
Burung burung bernyanyi
Pohon rindang berseri
Gunung sawah terhampar

Perlahan mulai terkikis
Besi tinggi menjulang
Hutan habis ditebang
Sawah gantikan rumah
Sungai berisi limbah
Hilang elok negeriku

Indonesia tanah air ku tercinta
Jaga rawatlah selalu
Merdeka bukan berarti merusak
Nusantara rindukanmu

Budaya kaya beragam
Bahasa banyak tercipta
Merah putih negeriku
Ombak tinggi menjulang
Langit biru terpadu
Maritim negaraku

Perlahan mulai menghilang
Asap hitam menebar
Laut keruh dan hitam
Banjir dimana-mana
Bencana silih berganti
Hilang cermin bangsaku

Nusantara tumpah darah kutercinta
Mari jagalah selalu
Merdeka bukan berarti merusak
Nusantara rindukanmu
Music
Indonesia tanah air ku tercinta
Jaga rawatlah selalu
Merdeka bukan berarti merusak
Nusantara rindukanmu



Credits
Writer(s): Jipi Perkusi
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link