Pelangiku

langitku di hari ini
begitu indah terang membentang
lukiskan bayang dirimu

begitu terlihat jelas
terlihat mata hatiku
kau tersenyum dengan mesra
luluhkan rasa hatiku

ku ingin kau ada dekat di sampingku
temani hariku dan slalu tersenyum
takkan lagi ada beban di pundakku
dan risau hatiku larut bersamamu

hatiku di hari ini
begitu jauh lebih berarti
karena kau lah pelangiku

begitu terlihat indah
engkau di mata hatiku
ku ucapkan dengan mesra
kau lah cahaya hidupku

ku ingin kau ada dekat di sisiku
temani hidupku dan slalu tersenyum
jangan lagi ada asa di hatimu dan keraguanmu
kita kan bersatu

tak pernah letih ku simpan semua
ingin ku katakan
bahwa engkaulah yang terindah di hatiku
dan ku ingin kau lah yang terakhir
di hatiku dan hidupku
jadilah peri hati kecilku yang abadi



Credits
Writer(s): Arizé
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link