Hujan

Ke mana musim hujan
Yang biasa datang di akhir kemarau, oh, Teman?
Ke mana jalan yang harus kupilih
Dan tentukan di persimpangan, oh, Kawan?

Dari mana datangnya angin?
Dari tenggara
Dari mana datangnya damai?
Dari selatan

Angin membawa rasa damai
Tempat berteduh
Ketika pikiran yang rusuh
Datang mengganggu, tak berbisik

Dari sana datangnya angin
Arah tenggara
Dari sana datangnya damai
Arah selatan

Bilakah awan-awan hujan
Datang dan jatuh?
Ketika pikiran yang rusuh
Datang mengganggu, tak berbisik

Ke, ke mana
Musim hujan yang mestinya tiba?

La-la-na-na-na-na-na-na-na
La-la-na-na-na
La-la-na-na-na-na-na-na-na
La-la-na-na-na

Bilakah awan-awan hujan
Datang dan jatuh?
Ketika pikiran yang rusuh
Datang mengganggu, tak berbisik



Credits
Writer(s): Keenan Nasution, Rudi Pekerti
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link