Baru Ku Sadari (+puisi)

Goresan kesan menggetarkan sesal
Ternyata janji hanya terucap
Segalanya t'lah kaubawa pergi

Telah kucoba untuk melupakan
Semua cerita antara kita
Namun, sering kali aku teringat
Masa yang lalu

Entah mengapa harus terjadi
Setelah semua aku serahkan
Dirimu pergi tinggalkan aku
Dalam kedukaan

Hilanglah sudah
Semua harapan cintaku
Kini tinggallah
Luka yang membekas dalam hidupku

Baru kini aku sadari
Kautinggalkan aku
Setelah semua
Aku serahkan

Baru kini aku sadari
Kausamakan aku
Dengan boneka
Yang bisa kaumainkan

Keluhan panjang yang berputar bagai roda
Resahku menyadarkan, yang lalu biarlah pergi



Credits
Writer(s): Wisnu Satria
Lyrics powered by www.musixmatch.com

Link